Jumat, 06 Mei 2016

ISRAK MI'RAJ

ISRAK MI'RAJ...
( Ketika Akal Tunduk dalam Dekapan Wahyu)

Setelah melakukan perjalanan panjang melintas ruang, waktu dan masa, Rasul SAW menceritakan peristiwa Israk Mikraj itu kepada Masyarakat Mekkah. Rasul SAW berkata, "Malam tadi saya ke Baitul Maqdis dan menjelang subuh sudah sampai kembali ke Mekkah". Para pemuka Qurais tersenyum lebar seakan mendapatkan celah untuk membuktikan Muhammad memang sedang dalam keadaan tidak wajar. Bagaimana mungkin perjalanan puluhan hari ditempuh dalam beberapa jam ? Muhammad sudah berakhir.

Lalu bagaimana cara membuat Muhammad jatuh terhenyak (jatuh dan tertimpa tangga) Kalau gitu puyuh harus diadu dengan puyuh, balam dengan balam. Yang menafikan informasi perjalanan Muhammad harus orang yang dekat dengan dia dan pernah ke Baitul Maqdis. Siapa orang itu ? Tentu Abu Bakar...

Para tokoh Qurais mendatangi Abu Bakar dan berkata " Anda pernah ke Baitul Maqdis, berapa lama perjalanan ke sana" ? Abu Bakar Menjawab lebih kurang 40 hari. Bagaimana pendapatmu jika ada yang berkata dia dapat pulang pergi Mekkah Baitul Maqdis dan Mekkah selama satu malam ? Abu Bakar tidak menjawab, tapi bertanya, " Siapa orang itu " ? Pemuka Qurais serentak menjawab, " Muhammad" ! Abu Bakar menjawab, kalau yang berbicara Muhammad lebih dari itu saya pasti percaya.

Akal tunduk kepada Wahyu ! Logika manusia bisa berkata mustahil, tapi Tuhan punya logika tersendiri. Memahami logika Tuhan disebut dengan Sunnatullah. Sementara memahami logika alam dikenal dengan hukum alam. Ada kalanya keduanya bisa berjalan seiring, tapi ada satu tempat sunnatullah harus didahulukan, sebab ada keterbatasan pada akal kita menembus keinginan Tuhan.

Kenyataan hari ini kadang berbeda. Filsafat yang bertujuan menjelaskan kebenaran wahyu secara rasional agar isyarat langit itu dapat dimamah oleh masyarakat bumi justeru sering dijadikan alat menghujat wahyu. Akal lupa diri kalau dia adalah alat mencari kebenaran yang terikat oleh ruang dan waktu. Sementar wahyu adalah kebenaran itu sendiri yang mengikat ruang dan waktu.

Peristiwa Israk Mikraj mengajak kita merenungi hakikat wahyu dan fungsi akal. Ini harus tuntas, agar tidak ada lagi perselingkuhan dalam mencari kebenaran...

foto google

Negeri yang Diberkahi

Oleh : Rahmat Ilahi Asy-Syukry Dunia saat ini adalah dunia modern dengan segala macam bentuk teknologinya, berbagai macam teknologi dik...